Kepatuhan masyarakat Kolaka Utara dalam mematuhi protokol kesehatan COVID-19 meningkat, utamanya penggunaan masker.
Hal itu bisa diliat dari berapa orang yang terjaring razia masker di wilayah Kolaka Utara. Hari ini, Operasi Yustisi yang dilakukan oleh pihak Kepolisian, TNI, dan Satpol-PP yang terjaring tidak sampai sepuluh orang.
Padahal sebelumnya, ngka yang terjaring razia rata-rata belasan orang, bahkan lebih dari dua puluh orang dengan jangka waktu operasi selama dua sampai tiga jam.
“Ini kalau kita lihat kepatuhan meningkat memang. Awal-awal banyak sekali yang kita beri sanksi. Sekarang sukur sudah berkurang,” ucap Kabag Ops Polres Kolaka Utara, IPTU Aswar Anas, Kamis (29/10).
Dia menjelaskan, kepatuhan masyarakat ini akan protokol kesehatan tidak lepas dari peran sinergitas TNI, Polri dan Pemda Kolaka Utara dalam Operasi Yustisi.
“Ini kita akan lakukan terus (Operasi Yustisi) sampai masyarakat benar-benar sadar akan protokol kesehatan ini,” terangnya.