Garda Pemuda Nasdem Sultra Gelar Donor Darah Guna Peringati Hari Sumpah Pemuda

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Garda Pemuda Nasdem Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) berupa donor darah di kantor DPW Partai Nasdem Sultra, pada Kamis (28/10).

Kegiatan tersebut juga bekerja sama dengan Palang Merah Sultra. Daftar peserta 100 sampai dengan 400 orang.

Bacaan Lainnya

Ketua Garda Pemuda Nasdem Sultra, Arwin mengatakan acara tersebut adalah acara kedua dan bertepatan dengan Sumpah Pemuda.

“Agenda ini bersamaan dengan di seluruh Indonesia oleh Garda Pemuda Nasdem. Kegiatan yang bersifat sosial,” ucap Arwin.

“Kita adakan untuk menjalin silaturahmi juga agar bisa membantu masyarakat, para peserta mendonorkan darahnya agar bisa bermanfaat kepada yang membutuhkan,” tambahnya.

Menurut dia, pemuda punya peran penting karena di masa lalu mereka bersimpah darah demi kemerdekaan Indonesia.

“Saat ini juga kita para pemuda ikut mengambil peran, yakni dengan mendonorkan darahnya, selain itu peserta juga merupakan kader partai Nasdem dan masyarakat” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Ketua Pembina Garda Pemuda Nasdem Sultra, Abdul Razak mengatakan, Momen Hari Sumpah Pemuda harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

“Kegiatan ini bisa memicu pemuda untuk terus melakukan kegiatan sosial, Support pemuda sangat penting karena bisa mendorong berbagai sektor termasuk dalam rangka percepatan pergerakan di kalangan masyarakat,” jelasnya.


Pos terkait