Warga Desa Rahantari, Kecamatan Kabaena Barat, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) digegerkan dengan ditemukannya anggota TNI-AD yang tewas tergantung di pohon jambu mete.
Dari foto yang diterima kendarinesia/kumparan, anggota TNI yang diketahui bernama Rusdi, pangkat Serda itu tergantung dengan kondisi tangan terikat dengan tali ke belakang.
Korban ditemukan pagi tadi, pada Rabu (19/8) sekira pukul 06.00 Wita, oleh warga bernama Audi. Saat itu Audi hendak ke kebunnya dan kaget melihat seorang anggota TNI berseragam lengkap tergantung di pohon.
Informasi yang dihimpun kendarinesia, korban merupakan Bhabinsa yang bertugas di Desa Rahantari dan Desa Eemokolo. Korban bertugas di kesatuan Koramil 1413 Buton.
Kapolres Bombana, AKBP Andi Herman membenarkan informasi tersebut. Kata dia, saat ini pihaknya masih mendalami kasus itu, dan sementara akan melakukan visum.
“Masih kita dalami, apakah ini bunuh diri atau bagaimana, kita tidak tau. Masih pendalaman kepolisian,” ujarnya yang dikonfirmasi awak media.
“Sementara tim reskrim mengidentifikasi, melakukan olah TKP, untuk penyelidikan selanjutnya,” tambahnya.
Adapun barang-barang yang ditemukan di lokasi kejadian masing-masing tas loreng, topi loreng, motor Scorpion warna hitam bernomor polisi DD 4458 IT.